Search
Close this search box.

Prabowo Subianto Tekankan Persatuan Usai Putusan MK, akan Komunikasi Politik dengan Semua Unsur

Prabowo menekankan persatuan dan kesatuan bangsa harus senantiasa terjalin usai kontestasi pilpres.

Jakarta — Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto mengumpulkan 45 kuasa hukum yang berada dalam tim yang membela Prabowo-Gibran di Mahkamah Konstitusi (MK) untuk mengucapkan terima kasih, Selasa (23/4) di kediamannya di Jl Kertanegara, Jakarta.

Para kuasa hukum yang hadir di antaranya Hotman Paris, Otto Hasibuan, OC Kaligis. Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka juga hadir pukul 18:49 WIB. 

Baca Juga :   Dari Lapangan Lokal ke Panggung Global: Prabowo Subianto Kirim Atlet Muda Indonesia ke Luar Negeri

“Tadi saya kumpulkan semua tim hukum, saya ucapkan terima kasih. Tadi Mas Gibran ada, tokoh-tokoh hukum kita hadir semuanya, saya kumpulkan tim hukum, tim hukum Prabowo-Gibran yang telah bekerja keras dan berhasil mendapat keputusan dari MK, jadi saya pikir, saya kira prosesnya selesai,” ujar Prabowo.

Setelah proses di MK ini usai, Prabowo mengatakan akan berfokus akan melakukan komunikasi politik dengan semua unsur guna membangun koalisi pemerintahan yang kuat dan efektif.

Baca Juga :   Prabowo Ngopi Bareng Warga dan Relawan di Kedai Kopi Aceh: Luar Biasa Rasanya!

“Sesudah itu, kita akan memulai bekerja untuk melakukan komunikasi politik dengan semua unsur, di mana kita akan berusaha membangun suatu, suatu koalisi yang kuat, koalisi yang efektif,” jelasnya.

Prabowo pun menekankan persatuan dan kesatuan bangsa harus senantiasa terjalin usai kontestasi pilpres.

Baca Juga :   Sincerity as the Foundation of Success: Notes on Prabowo Subianto

“Kita sudah selesai pertandingan, sudah ada keputusan, rakyat sudah sekarang berharap menuntut semuanya untuk bersatu, bekerja untuk kepentingan bangsa dan rakyat, saya kira itu,” tutup Prabowo.

Prabowo bersama Gibran direncanakan akan hadir di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu pukul 10:00 WIB untuk penetapan pemenang pilpres.

Prabowo-Subianto-icon-bulet

Artikel Terkait

Baca Juga