Search
Close this search box.

Prabowo Subianto Antar Jokowi ke Halim, Doakan yang Terbaik ke Depannya

Jakarta – Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto mengantar Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) beserta Iriana Jokowi menuju Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta, Minggu (20/10) sore untuk kembali ke Solo.

Kepulangan Jokowi ke Solo ini berlangsung usai acara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 dan Upacara Pisah Sambut Jokowi ke Prabowo.

Baca Juga :   Temui Vladimir Putin, Prabowo Subianto akan Tingkatkan Kerja Sama Pendidikan Melalui Beasiswa dan Pelatihan Medis Besar-Besaran

Nampak Prabowo mengantar kepulangan Jokowi melalui rangkaian iringan kendaraan mobil nasional Maung Garuda.

Setibanya di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta, Prabowo mendampingi Jokowi menuju Pesawat TNI AU jenis Boeing B737 A7309 yang membawa Jokowi pulang ke Solo.

“Saya sampaikan kepada Bapak Presiden (Prabowo) saya serahkan seutuhnya impian, harapan cita-cita besar dari 248.000.000 rakyat Indonesia pada Bapak Presiden Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto dan semoga beliau diberikan kekuatan untuk memimpin negara yang sangat besar ini,” pesan Jokowi ke Prabowo.

Baca Juga :   Puan and Bamsoet Congratulate Prabowo-Gibran at the Annual MPR RI Session

Adapun, Prabowo menyambut pesan Jokowi tersebut juga dengan turut mendoakan yang terbaik, Prabowo mengungkapkan bahwa Jokowi selalu berpesan kepada dirinya senantianya kuat memikul tanggung jawab yang besar demi bangsa dan rakyat Indonesia.

Baca Juga :   Jumat hingga Senin, Prabowo Subianto Berkegiatan Nonstop dari Singapura, Yogyakarta ke Jakarta Lagi

“Iya kita mendoakan yang terbaik. Beliau mengatakan, selalu menyampaikan ke saya, berdoa saya kuat menerima tanggung jawab yang besar,” kata Prabowo.

Lebih lanjut, setelah mengantar kepulangan Jokowi ke Solo, Presiden Prabowo kembali menuju Istana Negara untuk melanjutkan kegiatan berikutnya. (RR)

Prabowo-Subianto-icon-bulet

Artikel Terkait

Baca Juga