Search
Close this search box.

Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan KPU sebagai Presiden dan Wapres Terpilih

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih

Jakarta – Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Rabu (24/4).

Ketua KPU Hasyim Asy’ari dalam sidang pleno membacakan berita acara yang menyatalan paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024.

“Menetapkan paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 dengan perolehan suara 96.214.691 suara atau 58,59%,” kata Hasyim.

Baca Juga :   Our Mission: Turning Cooperatives into Tools for Equity and Self-Sufficiency

96 juta suara tersebut merupakan total suara sah nasional dan memenuhi di setiap provinsi yang tersebar dari 38 provinsi di Indonesia.

Adapun penetapan presiden dan wakil presiden terpilih oleh KPU tersebut berdasarkan Pasal 4 Peraturan KPU (PKPU) nomor 6 tahun 2024 harus dilakukan paling lambat tiga hari setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

“Keputusan ini mulai ditetapkan dan berlaku pada tanggal ditetapkan. Ditetapkan di Jakarta, pada tanggal 24 April 2024,” lanjut Hasyim.

Baca Juga :   Prabowo Subianto Extends Labour Day Greetings, Wishes for Greater Prosperity and Unity

Sebelumnya, Prabowo dan Gibran berangkat bersama dari kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jakarta. Awalnya, Prabowo tiba terlebih dahulu di kediamannya tersebut pukul 09.06 WIB, menyusul Gibran datang pada pukul 09.13 WIB.

Kemudian, keduanya yang kompak mengenakan kemeja panjang berwarna putih dan celana hitam tersebut menuju gedung KPU dan tiba di lokasi pukul 09.50 WIB. Saat tiba, Prabowo dan Gibran langsung menghampiri para awak media untuk memberikan keterangan singkat.

Prabowo menyampaikan kedatangannya dengan Gibran hari ini merupakan bagian dari proses demokrasi bersama dari pemilihan presiden (pilpres). “Kita sudah ikuti, kita terima ketetapan dari KPU,” ujarnya.

Baca Juga :   Prabowo Subianto Datangi Muhaimin, Pengamat: Bisa Jadi Benar Prediksi ‘PKB akan Hadir Kembali’

Ia juga mengatakan, pascapenetapan presiden dan wakil presiden terpilih ini, Prabowo dan Gibran akan mempersiapkan diri untuk bekerja keras demi rakyat.

“Selanjutnya kita kerja keras, siapkan diri, yang penting adalah sekarang kewajiban kita sebagai pimpinan politik untuk kerja sama. Rakyat menuntut pimpinan politik bekerja sama, bekerja untuk rakyat,” kata Prabowo.

Prabowo-Subianto-icon-bulet

Artikel Terkait

Baca Juga

Free Lunch Program

By: Hamdan Hamedan The ‘State of School Feeding Worldwide 2022’ report by the World Food Programme (WFP) reveals that the