Jakarta – Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (Presidential Communication Office/PCO), Hasan Nasbi, dengan tegas membantah rumor mengenai adanya keretakan hubungan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan presiden terpilih Prabowo Subianto. Hasan memastikan bahwa hubungan antara kedua tokoh tersebut sangat harmonis.
“Tidak sepenuhnya, sama sekali, Pak Prabowo sebagai presiden terpilih dengan Pak Jokowi sebagai presiden yang masih menjabat hari ini secara umum sangat baik, sangat mesra,” ujar Hasan kepada awak media di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Selasa (27/8/2024).
Hasan menjelaskan bahwa isu-isu yang beredar tersebut hanyalah bagian dari dinamika demokrasi. Meski demikian, ia kembali menegaskan bahwa tidak ada ketegangan apapun antara Jokowi dan Prabowo.
“Dan kalau ada isu-isu di luar, buat kita itu mungkin bagian dari bunga-bunga demokrasilah. Ya kadang-kadang kan kalau tidak ada isu yang tidak hangat politik kita, kira-kira seperti itu. Tapi tidak ada isu yang sama sekali antara hubungan Bapak Jokowi dengan Bapak Prabowo, tidak ada isu yang sama sekali,” tambahnya.
Lebih lanjut, Hasan menekankan bahwa komunikasi antara Jokowi dan Prabowo tetap berjalan lancar. Meskipun tidak selalu dalam bentuk pertemuan fisik, interaksi di antara keduanya tetap terjaga dengan baik.
“Karena ini tidak ada keretakan, komunikasi beliau baik. Kalaupun misalnya tidak dengan pertemuan fisik, tapi komunikasi di antara beliau berdua sangat baik. Nggak ada isu, nggak ada masalah sama sekali,” ujarnya lagi.
Di sisi lain, Prabowo Subianto juga telah memberikan klarifikasi terkait isu keretakan tersebut. Dalam sebuah kesempatan, Prabowo membantah kabar tersebut.
“Ternyata Prabowo dan Jokowi sudah direbut, direbut kembali bagaimana caranya,” ungkap Prabowo saat menutup Kongres ke-6 PAN pada Sabtu (24/8).
Prabowo menilai bahwa isu tersebut hanyalah upaya untuk memecah belah hubungan antara dirinya dan Jokowi. Meskipun merasa sedikit jengkel, Prabowo tidak mempermasalahkan hal tersebut.
“Selalu mau ngadu domba, selalu ngadu domba,” ujarnya.
“Kalau yang itu agak jengkel, tapi kita ya udah biarin aja-lah, biar aja-lah, nggak apa-apa,” pungkasnya. (A)