Search
Close this search box.

Prabowo-Erdogan Bahas Potensi Kerja Sama Indonesia-Turki dan Penyelesaian Konflik Palestina

Jakarta – Calon presiden pemenang Pemilu 2024 Prabowo Subianto, berbicara mengenai potensi dan perluasan kerja sama dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan melalui sambungan telepon, Senin (8/4).

Erdogan menyampaikan dirinya yakin bahwa hubungan yang sudah terjalin lama antara Indonesia dan Turki dapat terus berkembang di masa kepemimpinan Prabowo nanti.

“Hubungan bilateral kita memiliki agenda yang intens di beberapa area seperti militer, pertahanan, kerja sama industri yang juga berkembang ke perdagangan dan keuangan,” ucap Erdogan.

Baca Juga :   Para Pemimpin Negara Ucapkan Selamat ke Prabowo Subianto, Burhanuddin Muhtadi: Legitimasi Meski Belum Diumumkan KPU

“Saudaraku yang terhormat, momentum yang belum dapat kita hasilkan di kerja sama kita pada masa tugas Anda sebagai menteri pertahanan, akan terus diperkuat dan saling percaya dan kepentingan rakyat kita masing-masing sama,” lanjut dia.

Baca Juga :   Global Strategic Challenges: Artificial Intelligence Disruption

Merespons hal tersebut, Prabowo bertekad untuk terus membina dan memperluas kerja sama antara Indonesia dan Turki. Ia mengatakan bahwa selama ini hubungan bilateral kedua negara sangat baik dan akan terus diperkuat.

“Persahabatan dan kerja sama antara Turki dan Indonesia harus dibina dan diperluas. Saya bertekad untuk melakukannya. Kami mengagumi pencapaian rakyat Turki dan kami ingin bekerja sama untuk kebaikan rakyat kita masing-masing,” ucap Prabowo.

Baca Juga :   SBY: Prabowo Sahabat Saya, Patriot yang Mencintai Bangsa dan Negara Ini

Selain itu, kedua tokoh juga berbicara mengenai penyelesaian isu yang menjadi perhatian dunia Islam, terutama yang berhubungan dengan Palestina yang saat ini sedang mengalami konflik dengan Israel.

“Saya yakin ini akan menghasilkan nilai tambah yang penting bagi kita apabila dapat menyelesaikan isu tersebut,” kata Erdogan.

Prabowo-Subianto-icon-bulet

Artikel Terkait

Baca Juga